Tuesday, January 3, 2012

Review and compare berbagai macam tablet pc yang ada

Review Harga Spesifikasi Tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 Inci
Tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 memiliki layar 7.7 inci sesuai dengan namanya dan menggunakan platform OS Android 3.2 Honeycomb. Tapi nanti bisa diUpgrade ke OS terbaru Android 4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) pada kuartal pertama 2012. Layar display Galaxy Tab 7.7 sudah menggunakan Super AMOLED Plus, capacitive touchscreen, 16 juta warna, resolusi pada layar 7.7 inch ini adalah 800 x 1280 piksel dilengkapi dengan Multitouch TouchWiz UX UI sebuah user interface (antar muka) buatan Samsung.
Dilihat dari tampilannya Tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 ini memiliki ukuran dimensi 196.7 x 133 x 7.9 mm (tebal), berat 335 gram sehingga bisa dikatakan kalau gadget ini lebih tipis dari Tablet iPad 2 yang memiliki ketebalan 13.4 mm.

Prosesor yang ditanam didalam Tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 ini cukup canggih yaitu chipset Exynos dengan CPU Dual-core 1.4 GHz Cortex-A9 dan GPU Mali-400MP sama seperti yang ada pada Samsung Galaxy Note ditambah lagi dengan RAM 1GB, memori internal pilihan (ada 16 GB, 32GB, 64GB), microSD hingga 32 GB. Semua spesifikasi prosesor ini akan membuat Galaxy Tab 7.7 beroperasi mulus dalam menjalan berbagai aplikasi Android 3.2 HoneyComb yang diusungnya.
Tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 bisa berjalan pada jaringan 2G Network GSM 850/900/1800/1900 dan 3G Network HSDPA 850/900/1900/2100. Untuk koneksi data dan kecepatan internet Galaxy Tab 7.7 mampu berjalan pada jaringan GPRS, EDGE, HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot, dan untuk pertukaran data dengan perangkat lain dilengkapi Bluetooth v3.0 with A2DP, Infrared port, dan USB v2.0, USB Host support.
Pada Tablet pc Samsung Galaxy Tab 7.7 juga dilengkapi dengan kamera depan 2 MP untuk video call dan juga kamera 3.15 MP resolusi 2048 x 1536 piksel, sudah autofocus dan LED flash ditambah dengan fitur Geo-tagging dan kemampuan merekam video 720p/30fps.


Beberapa fitur lain yang melengkapi komputer tablet Samsung Galaxy Tab 7.7 seperti :
• Sensors Accelerometer, gyro, compass
• Notifications Flight mode, Silent mode, Speakerphone
• Messaging Email, Push Mail, IM, RSS
• Browser HTML, Adobe Flash
• GPS, Java MIDP emulator
• Warna hitam
• SNS integration, TV-out
• MP4/DivX/Xvid/H.264/H.263 player
• MP3/WAV/eAAC+/OGG player
• Organizer, Image/video editor
• Quickoffice HD editor/viewer
• Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa integration
• Voice memo, Predictive text input (Swype)
• Baterai standar Li-Po 5100 mAh
Sebelumnya Samsung sudah memiliki deretan Galaxy Tab seperti Galaxy Tab 10.1, Galaxy Tab 8.9, Galaxy Tab 7.0 Plus, dan Galaxy Tab 7 yang pertama kali keluar.

Sumber : http://www.rikhojansen.com/samsung-tablet/981-review-harga-spesifikasi-tablet-samsung-galaxy-tab-7-7-inci.htm

iPad, Komputer Tablet Mutakhir
Penulis : Team AndrieWongso.com
Senin, 01-Pebruari-2010, Dibaca : 3122 kali | Dicetak : 163 kali | Cetak artikel ini




Bagian riset Apple tidak pernah terlena puas dengan semua produk mereka yang menjadi tren; sebut saja iPhone, iPod, dan MacBook Air. Ketika para pesaingnya sibuk berjuang membuat produk sejenis, mereka telah selangkah lebih maju dengan produk baru.
Gadget teranyar Apple, saat ini, adalah iPad - sebuah komputer tablet mutakhir. Sang bos, Steve Jobs, dengan bangga memperkenalkannya pada sebuah acara pameran di San Francisco, AS, pekan lalu.

Menurut Jobs, iPad masuk dalam teknologi mobile device katagori ketiga, yaitu tidak sekadar ponsel pintar dan juga bukan sekadar laptop, namun di antara keduanya.
"iPad lebih pintar dan lebih punya banyak kemampuan daripada ponsel pintar, juga jauh lebih menyenangkan serta terasa lebih intim, ketimbang laptop," jelasnya. "Kalian bisa menggunakannya untuk membaca buku, bermain game komputer, dan menonton video."
Kemudian, tim Apple menjelaskan, iPad akan dijual dengan harga mulai dari 499 dollar AS (sekitar Rp 4,7 juta). Sekadar tahu, harga itu rupanya jauh lebih rendah dari perkiraan para pengamat, yaitu 1.000 dollar AS. Apple berencana untuk mulai menjual iPad ke berbagai negara (termasuk Indonesia) dalam jangka waktu dua bulan ke depan.
Spesifikasi
iPad memiliki berat yang tergolong ringan, yaitu sekitar 1,5 pon (sekitar 680 gram), tebal 0,5 inci, dan memiliki teknologi touch screen seluas 9,7 inci secara diagonal. Ia dijual dengan fasilitas hard disk yang bervariasi, mulai dari 16, 32, hingga 65 GB serta memiliki sambungan Wi-Fi dan Bluetooth built-in. Ia juga dilengkapi baterai yang tahan hingga 10 jam dan mampu standby hingga satu bulan tanpa perlu di-charge.

Fungsinya tak kalah dengan netbook dalam bekerja, mengakses multimedia, dan berselancar di web. Di dalamnya terdapat iTunes dan aplikasi iBook untuk membaca e-book dan mengunduh e-book langsung dari internet.
Pro dan Kontra
Beberapa pihak menyambut baik kedatangan iPad. Salah satunya, Raven Zachary, pengamat dari The 451 Group. Ia menilai produk baru Apple ini cocol sekali sebagai pengganti laptop, apalagi karena Apple juga menjual sebuah dock lengkap dengan keyboard built-in.
Namun, pengamat dari Forrester Research, James McQuivey, mengaku tidak yakin bahwa iPad bisa meyakinkan para konsumen untuk membelinya. Baginya, iPad memiliki sejumlah kelemahan, seperti kurang menampilkan fitur-fitur sosial, seperti cara untuk sharing foto, video amatir, dan buku-buku rekomendasi pengguna.
Russ Wilcox, Presiden dan CEO E-Ink, juga pesimis terhadap iPad. Menurutnya, para calon pembeli potensial sudah banyak yang memiliki laptop. Mereka tidak lagi memerlukan iPad. Lebih lanjut, ia mengatakan, komputer tablet buatan Apple itu kurang praktis.
"Anda butuh dua tangan untuk membawanya. Ia menggunakan layar dengan backlit dan terlalu mahal untuk dibagikan kepada masing-masing orang di rumah," ujarnya.

Sumber : http://www.andriewongso.com/artikel/aw_corner/3169/IPad/

Fitur Nexian NX-A7500 Genius
Untuk berselancar di internet, Genius menggunakan browser bawaan android. Browser mendukung pinch to zoom (cubit untuk zoom) sehingga membaca setiap artikel disebuah situs terasa lebih mudah. Untuk terkoneksi ia memiliki akses ke jalur GPRS,EDGE, 3G,HSDPA, WiFi, dan bluetooth.
Genius memiliki kemampuan kamera 2 megapixels dengan hasil maksimal 1600 x 1200 pixels. Kamera ini juga bisa menangkap video dengan hasil CIF.
Dengan built-in GPS, Genius memberikan fitur navigasi dengan menggunakan Google Maps. Dan seperti biasa, OS Android menyediakan fitur Android Market untuk mengunduh aplikasi-aplikasi tambahan.
Kinerja Nexian NX-A7500 Genius
Genius memakai prosesor Qualcomm 600 Mhzdan sistem operasi Android 2.2 (Froyo). Kekuatan pemrosesan datanya boleh kita saluti. Terlebih mengingat Genius keluaran vendor lokal. Nexia tidak memberi penjelasan soal daya tahan baterainya.

Sumber : http://infotipstutorial.com/2011/08/review-ponsel-nexian-nx-a7500-genius.html

No comments:

Post a Comment